Sakramen Tobat

Terakhir diperbaharui: 31 January 2017

Sakramen Tobat diadakan setiap hari pukul 17:30 di Gereja (30 menit sebelum Misa sore) atau perjanjian dengan pastor Paroki.

Tata Cara Sakramen Tobat / Pengakuan Dosa

(Pada saat kita memasuki kamar yang telah dipersiapkan, kita berlutut dan menerima berkat pengantar dari Imam, kemudian membuat tanda salib sebagai pembukaan pertobatan kita)

Kemudian katakanlah :

U : Bapa, Sakramen Tobat yang terakhir saya terima adalah …. (sebutkan kapan terakhir kali menerima Sakramen Tobat, misal pada masa adven tahun lalu,dll)

Catatan : jika ini pertama kalinya menerima Sakramen Tobat, katakanlah :

U : Bapa, ini penerimaan Sakramen Tobat saya untuk pertama kalinya.

Kemudian katakanlah :

U : Bapa, dari saat terakhir saya menerima Sakramen Tobat sampai saat ini, saya sadari telah melakukan dosa – dosa dan oleh karena itu pada saat ini di hadapan Bapa saya mau mengaku kepada Allah Bapa Yang Mahakuasa dan kepada seluruh umat Allah yang kudus, bahwa saya telah berdosa dengan pikiran dan perkataan, dengan perbuatan dan kelalaian, khususnya bahwa saya telah berdosa : …. (sebutkan dosa anda dengan jujur)

Saya sungguh menyesal atas semua dosa saya itu, dan dengan hormat saya meminta pengampunan serta penitensi yang berguna bagi saya.

(Setelah itu, dengarlah nasihat dari Romo dan apa yang harus anda lakukan sebagai penintensi atas dosa anda dengan seksama. Jika sudah mendapatkan nasihat, Romo akan meminta anda untuk mengucapkan Doa Tobat)

Doa Tobat


Allah yang maharahim, aku menyesal atas dosa-dosaku.
Aku sungguh patut Engkau hukum, terutama karena aku telah tidak setia kepada Engkau yang maha pengasih dan mahabaik bagiku.
Aku benci akan segala dosaku, dan berjanji dengan pertolongan rahmat-Mu hendak memperbaiki hidupku da tidak akan berbuat dosa lagi. Allah yang maha-murah, ampunilah aku, orang berdosa.
Amin.