Dalam rangka merayakan Bulan Kitab Suci Nasional September 2017 seksi Kerasulan Kitab Suci bekerja sama dengan Seksi Kerasulan Keluarga telah mengadakan Family Bible Quiz/kuis keluarga Kitab Suci pada 3 September 2017 di aula Maria Mazzarello.
Acara kuis ini diikuti oleh umat St. Yohanes Bosco sebanyak 17 lingkungan dari 34 lingkungan dan 5 lingkungan berhasil mengajak 2 keluarga sebagai peserta yaitu lingkungan Mama Margareta, St. Aloysius Gonzaga, Maria Guadalupe, St. Matius, St. Gabriel. Para peserta berasal dari 7 wilayah dari 8 wilayah (minus wilayah St. Yoakim).
Semangat ikut ambil bagian dalam merayakan BKSN diberikan teladan oleh keluarga Ketua Lingkungan ibu Susan Tio - bapak Harry, Koordinator Wilayah Keluarga ibu Sherry dan Dewan Paroki Harian keluarga bapak Soemitro.
Tujuan utama acara kuis ini adalah mengajak keluarga-keluarga di paroki Danau Sunter untuk dapat membaca Kitab Suci sebagai suatu kegiatan yg mempererat rasa kasih antar anggota keluarga dan membaca Kitab Suci sebagai surat cinta dari Allah ini dengan rasa suka cita, tidak ada yang sulit dan membosankan bila dibaca bersama keluarga.
Acara diselingi yel-yel sebagai penyemangat dan bentuk dukungan dari wilayah masing-masing dan dinilai oleh dewan juru, keluar sebagai pemenang wilayah St. Hieronimus, wilayah St. Maria pemenang ke-2 dan Wilayah St. Anna sebagai pemenang ke-3.
Adapun peringkat pertama kuis adalah keluarga bapak Sebastianus Soemitro dari lingkungan Mama Margarera wilayah St. Hieronimus, diikuti keluarga bapak Laurensius dari wilayah St. Fransiskus Xaverius dan peringkat ketiga diraih keluarga bapak Samuel Surya dari lingkungan Mama Margareta wilayah St. Hieronimus.
Peringkat pertama keluarga bapak Soemitro akan mewakili St. Yohanes Bosco untuk berlomba di tingkat Dekenat Utara pada tanggal 17 September di Gereja St. Yakobus Kelapa Gading mulai jam 13.00—16.00.
Marilah kita bergembira dan mendukung keluarga Soemitro agar tetap semangat dan berhasil Sampai di tingkat Keuskupan Agung Jakarta.
Teks: Cisca M.B
Foto: Sovia