Ziarah Ibu-ibu Wilayah Maria

Terakhir diperbaharui: 13 May 2017
Ziarah Ibu-ibu Wilayah Maria

Ibu-ibu wilayah Maria sejumlah 15 orang mengadakan ziarah doa rosario di 3 lokasi pada saat haru libur waisak, kamis, 11 mei 2017.

Diawali dg mengikuti misa di wisma Salesian Don Bosco Pk 06.00 pagi. Semua peserta berjalan kaki menuju wisma SDB.  Selesai misa dilanjutkan dengan doa rosario di gua Maria SDB.

Selanjutnya naik bus TransJakarta menuju  gereja Paskalis, dan berdoa rosario. Lalu perjalanan dilanjutkan ke gua Maria gereja Katedral. 

Semua ibu berdoa rosario dengan khusuk dan sungguh-sungguh. Dengan permohonan khusus untuk situasi ibukota tercinta agar rukun dan damai. 

Pada kesempatan hari libur ini, ibu-ibu menyempatkan diri menuju balaikota untuk melihat situasi di sana. 

Ribuan warga Jakarta memadati balai kota. Pada kesempatan itu pula ibu-ibu Wilayah Maria diliput oleh CNN TV.

Setelah dari Balai kotapun ibu-ibu pulang ke rumah masing-masing. Ziarah dengan berkendara bus transjakarta ini membawa kenangan tersendiri bagi ibu-ibu Maria.

Mari kita terus berdevosi berdoa Rosario, agar bunda Maria selalu mendoakan serta menyertai kita senantiasa. 

Tex & Foto : Marita

Anda merasa konten halaman ini menarik & bermanfaat juga bagi orang lain?

Yuk, bantu sebarkan kabar baik! Like & Share halaman ini dengan KLIK tombol di bawah ini:

Ayo simak terus selanjutnya...

Yoga dialam terbuka, Bogor 8 May 2017

Yoga dialam terbuka, Bogor 8 May 2017

9 May 2017

Bagi sebagian orang, Yoga dikenal sebagai aktivitas untuk membentuk postur tubuh, tapi sebenarnya...

Selengkapnya
Oratori Bina Iman Remaja Bosco

Oratori Bina Iman Remaja Bosco

8 May 2017

Setelah libur cukup lama, Oratori Bina Iman Remaja (BIR) kembali diadakan pada hari Sabtu, 6 Mei ...

Selengkapnya
Bersyukur dengan Berbagi dan Peduli - Retret Kursus Evangelisasi Angkatan 1 - 15

Bersyukur dengan Berbagi dan Peduli - Retret Kursus Evangelisasi Angkatan 1 - 15

8 May 2017

Sejak dari angkatan Kursus Evangelisasi Pribadi (KEP) angkatan pertama pada tahun 2002, pertama k...

Selengkapnya

Ada pertanyaan atau komentar?

Yuk bagikan komentar kamu pada kolom di bawah ini. Pasti nanti akan ditanggapi. Terimakasih.